Warga Panyileukan Percantik Gapura HUT Ke-79 RI dan HJKB

REPORTASEJABAR.COM -Warga Kecamatan Panyileukan berpartisipasi dalam lomba gapura tingkat Kota Bandung sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia dan Hari Jadi Kota ke-214 Bandung (HJKB). Kegiatan ini berlangsung dengan semarak, memperlihatkan kreativitas dan kebersamaan warga setempat.

Sebelumnya, tim penilai dari panitia perlombaan melakukan evaluasi terhadap gapura-gapura yang dibangun oleh warga di berbagai RW dan kelurahan di Kecamatan Panyileukan.

Lomba ini menjadi ajang bagi warga untuk menunjukkan keterampilan dalam merancang dan membangun gapura yang indah, inovatif, dan berkelanjutan, mencerminkan semangat nasionalisme dan persatuan.

Camat Panyileukan, Iwan Sumaryana mengpresiasinya semangat warga dalam mengikuti lomba tersebut.

“Saya sangat bangga dengan semangat dan kreativitas yang ditunjukkan oleh masyarakat Kecamatan Panyileukan. Lomba gapura ini bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga merupakan wujud kebersamaan dan cinta tanah air,” ujar Iwan di Panyileukan, Minggu, 18 Agustus 2024.

Iwan berharap, kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antarwarga dan menjadikan Panyileukan lebih berwarna selama perayaan HUT RI dan HJKB.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada panitia dan tim penilai yang telah bekerja keras dalam melakukan monitoring dan penilaian, serta kepada seluruh warga yang telah berpartisipasi aktif dalam acara ini.

Menurut Iwan, Lomba gapura ini tidak hanya memperindah lingkungan sekitar, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan solidaritas di antara warga.

“Semangat yang ditunjukkan oleh masyarakat Panyileukan diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi kecamatan lainnya dalam memeriahkan HUT RI ke-79 dan HJKB ke-214,” pungkasnya.(ziz)*

About Author

  • Related Posts

    Gopal Ekspedisi kembali Bantu Warga Pulang Kampung di Tengah Kesulitan, Kali ini Warga Menggala

    Besitang, Langkat Sumatera Utara Reportasejabar.com -Gopal Ekspedisi, yang berada di bawah naungan PT Penajournalis Lintang Media dan dipimpin oleh Adi Tonang (akrab disapa Bang Gopal) yang juga sebagai Kaperwil Sumatera…

    Read more

    Continue reading
    Kemenpan RB: SL Melati Kabupaten Bandung Bisa Jadi Best Practices Sekolah Lansia

    Reportasejabar.com -Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) mengapresiasi Sekolah Lansia Melati di Komplek Karang Arum, Desa Melatiwangi Kecamatan CIlengkrang Kabupaten Bandung yang berhasil menjaga para lansia tetap…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Gopal Ekspedisi kembali Bantu Warga Pulang Kampung di Tengah Kesulitan, Kali ini Warga Menggala

    • By admin
    • November 5, 2025
    • 13 views
    Gopal Ekspedisi kembali Bantu Warga Pulang Kampung di Tengah Kesulitan, Kali ini Warga Menggala

    Apel Kesiap Siagaan Nasional: Kapolri Tekankan Sinergi dan Respons Cepat Hadapi Potensi Bencana

    • By admin
    • November 5, 2025
    • 12 views
    Apel Kesiap Siagaan Nasional: Kapolri Tekankan Sinergi dan Respons Cepat Hadapi Potensi Bencana

    Menko Muhaimin Tetapkan Ponpes Al-Ittifaq Kabupaten Bandung sebagai Duta Pemberdayaan Masyarakat

    • By admin
    • November 5, 2025
    • 11 views
    Menko Muhaimin Tetapkan Ponpes Al-Ittifaq Kabupaten Bandung sebagai Duta Pemberdayaan Masyarakat

    Bupati Kang DS Sambut Kunjungan Kerja Menko Gus Muhaimin di Kabupaten Bandung

    • By admin
    • November 5, 2025
    • 13 views
    Bupati Kang DS Sambut Kunjungan Kerja Menko Gus Muhaimin di Kabupaten Bandung

    Kemenpan RB: SL Melati Kabupaten Bandung Bisa Jadi Best Practices Sekolah Lansia

    • By admin
    • November 5, 2025
    • 18 views
    Kemenpan RB: SL Melati Kabupaten Bandung Bisa Jadi Best Practices Sekolah Lansia

    Pemkab Bandung Tegas Komitmen Dukung Implementasi Pidana Kerja Sosial di Jawa Barat

    • By admin
    • November 5, 2025
    • 17 views
    Pemkab Bandung Tegas Komitmen Dukung Implementasi Pidana Kerja Sosial di Jawa Barat