Kang DS Dorong Kesiapan Atlet Berkuda, Targetkan Prestasi Gemilang di Forprov 2026

KABUPATEN BANDUNG, Reportasejabar.com Bupati Bandung, Dadang Supriatna menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Bandung dalam mendukung sepenuhnya kesiapan atlet cabang olahraga berkuda menuju Festival Olahraga Masyarakat Provinsi (Forprov) Jawa Barat 2026. Hal tersebut disampaikan saat menerima audiensi Pengurus Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) Kabupaten Bandung di Rumah Dinas Bupati, Sabtu (29/11/2025).

Pertemuan tersebut membahas kesiapan atlet, pelatih, serta berbagai kebutuhan teknis yang diperlukan dalam menghadapi ajang Forprov mendatang. Bupati, yang akrab disapa Kang DS ini juga menekankan bahwa Pemkab Bandung siap all out mendorong capaian prestasi dan optimistis dapat meraih target 100 medali emas pada Forprov 2026.

“Pemerintah Kabupaten Bandung siap mendukung Pordasi. Pada pelaksanaannya nanti kami akan hadir secara langsung untuk memberikan semangat kepada para atlet,” ujar Kang DS.

Sebagai wujud perhatian pada prestasi olahraga daerah, pemerintah juga telah menyiapkan skema pemberian bonus untuk atlet peraih medali, baik emas maupun perak. Insentif tersebut diharapkan menjadi dorongan bagi atlet untuk terus menjaga motivasi dan konsistensi latihan.

Kang DS turut mendorong atlet serta pelatih untuk meningkatkan kualitas persiapan, termasuk melalui latihan intensif dan pemenuhan kebutuhan teknis lainnya. Pemerintah daerah juga akan melakukan kunjungan ke sentra latihan guna memastikan kesiapan fisik, kesehatan, dan kebutuhan pendukung para atlet.

Selain itu, Kang DS mengungkapkan bahwa Kabupaten Bandung sebelumnya menjadi salah satu daerah penyumbang medali terbanyak bagi Jawa Barat pada penyelenggaraan PON. Ia berharap capaian tersebut dapat kembali terulang pada Forprov 2026.

Kang DS juga meminta perangkat daerah terkait, seperti Dinas Pemuda dan Olahraga untuk menindaklanjuti kebutuhan yang diperlukan Pordasi. Pemerintah akan terus mencari solusi terbaik dan meningkatkan sinergi dalam upaya memajukan olahraga berkuda serta prestasi daerah secara keseluruhan.

(Humas Pemkab Bandung – Diskominfo/sy)

About Author

  • Related Posts

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

    Read more

    Continue reading
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    JAKARTA – Reportasejabar.com Kasus pembajakan BPKB mobil Toyota Rush milik Irawan terus menjadi sorotan, setelah pengacara John L Situmorang. S. H.,M.H. mengeluarkan tuntutan tegas kepada Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol.…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 5 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 5 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 4 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

    • By admin
    • Januari 25, 2026
    • 10 views
    Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

    Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai

    • By admin
    • Januari 25, 2026
    • 9 views
    Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai