Bupati Bandung Apresiasi Dinas Kesehatan Laksanakan Khitanan Massal: 22 Anak Berhasil Dikhitan

KAB. BANDUNG, Reportasejabar.com Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung menyelenggarakan kegiatan khitanan massal di Dome Bale Rame Soreang, Jumat (26/12/2025). Sebanyak 22 anak dari 26 anak yang mendaftar telah berhasil dikhitan.

Bupati Bandung Dr. HM. Dadang Supriatna sangat mengapresiasi dengan dilaksanakannya khitanan massal yang diinisiasi oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung tersebut.

“Apa yang dilaksanakan Dinas Kesehatan itu sebagai bukti nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat, terutama bagi anak yang dikhitan,” katanya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung dr. Hj. Yuli Irnawaty Mosjasari, M.M., mengatakan kegiatan khitanan massal yang diinisiasi oleh Dinas Kesehatan ini dalam rangkaian Kabupaten Bandung Bersholawat dan Doa Bersama untuk Indonesia yang akan dilaksanakan pada Jumat malam.

“Untuk itu, Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung ikut berpartisipasi aktif dalam rangkaian kegiatan Kabupaten Bandung Bersholawat. Salah satunya melaksanakan kegiatan khitanan massal,” ujar Yuli.

Yuli mengaku sangat bersyukur alhamdulillah bahwa kegiatan khitanan massal itu bisa berjalan baik. Pada pelaksanaan khitanan massal ini dengan jumlah pendaftar 26 anak, dan yang telah dikhitan sebanyak 22 anak.

“Hal ini dilaksanakan dalam bentuk kepedulian dan ikhtiar bersama untuk menghadirkan manfaat nyata bagi masyarakat, sehingga Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung memberikan dukungan dan bantuan penuh dalam pelaksanaan kegiatan sosial tersebut,” ungkapnya.

Yuli berharap setiap kebaikan yang terlibat menjadi amal jariyah dan membawa keberkahan untuk semua pihak.

“Saya selaku kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bandung mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia, tenaga medis, relawan, dan pihak yang telah berkontribusi nyata dalam kegiatan khitanan massal tersebut,” tuturnya. (Trt)

About Author

Related Posts

Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

PEMALANG Reportasejabar.com (GMOCT) Gabungan Media Online dan Cetak Ternama (GMOCT) mendapatkan informasi dari salah satu anggotanya, media online Detikperistiwa, bahwa puluhan emak-emak mengalami kecopetan saat mengikuti acara Karnaval Kirab Gunungan…

Read more

Continue reading
Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

JAKARTA Reportasejabar.com Bupati Bandung, Dadang Supriatna menghadiri sekaligus mengikuti Penandatanganan Surat Edaran Bersama (SEB) Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Nota Kesepahaman, dan Perjanjian Kerja Sama yang digelar di Ruang Rapat DH 1–5…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 9 views
Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 7 views
Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 7 views
Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 6 views
BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 8 views
Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 8 views
Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari