Kabupaten Bandung Kembali Ukir Prestasi, Raih Penghargaan Pembangunan Daerah Terbaik 1 Jawa Barat 2025

Reportasejabar.com -KAB.BANDUNG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung kembali menorehkan prestasi gemilang di tingkat Provinsi Jawa Barat. Tahun ini, Kabupaten Bandung dinobatkan sebagai Penerima Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) Terbaik 1 Tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2025.

Bupati Bandung, Dadang Supriatna menyampaikan rasa syukur dan bangga atas pencapaian tersebut.

“Alhamdulillah, saya sangat bersyukur dan bangga atas prestasi yang kembali diraih Kabupaten Bandung. Ini adalah hasil kerja keras seluruh jajaran pemerintah daerah dan masyarakat. Semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi untuk terus memperbaiki perencanaan dan pelaksanaan pembangunan agar benar-benar berdampak pada peningkatan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Bandung,” ujar Kang DS, sapaan akrab Bupati Bandung tersebut.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Riset Daerah (Bapperida) Kabupaten Bandung, Marlan menjelaskan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi atas capaian kinerja perencanaan pembangunan daerah yang dinilai sangat baik.

Marlan menguraikan bahwa terdapat beberapa aspek yang menjadi dasar penilaian hingga Kabupaten Bandung berhasil meraih predikat terbaik.

Pertama, dari sisi capaian kerja perencanaan, Kabupaten Bandung dinilai fokus pada program-program prioritas yang selaras dengan visi-misi Bupati, Gubernur, maupun Asta Cita Presiden.

“Kita selalu memastikan keselarasan antara program pusat, provinsi, dan daerah, serta menjaga ketepatan waktu dalam penyelesaian capaian kinerja,” ujarnya.

Kedua, dari aspek kualitas dokumen perencanaan. Bapperida Kabupaten Bandung dinilai mampu menyusun dokumen Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) dengan sangat baik. Proses penyusunannya dilakukan secara partisipatif mulai dari musyawarah rencana pembangunan (musrenbang) tingkat desa, kecamatan, hingga kabupaten, serta dilengkapi dengan uji publik dan konsultasi publik untuk menjamin keterlibatan masyarakat.

Selain itu, Kabupaten Bandung juga memperoleh nilai tinggi dari aspek inovasi. Dalam penyusunan pembangunan daerah tahun 2025, Bapperida mengusulkan inovasi “Ka Bandung Bangkit”, sebuah program unggulan yang mendukung pemulihan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.

“Inovasi ini salah satunya mencakup pemberian dana bergulir tanpa bunga dan tanpa jaminan senilai Rp70 miliar serta pemberdayaan UMKM melalui coaching clinic dan program inkubasi terpadu yang terintegrasi dengan sertifikasi BSN,” jelas Marlan.

Prestasi ini menambah deretan capaian Kabupaten Bandung dalam ajang PPD. Sebelumnya, Kabupaten Bandung telah meraih Juara 1 pada tahun 2019, serta Juara 2 pada tahun 2020 dan 2021.

Kini, Kabupaten Bandung tengah berproses dalam penilaian tingkat nasional dan telah masuk dalam lima besar nasional.

“Harapan kami, Kabupaten Bandung bisa menjadi yang terbaik se-Indonesia. Kami juga akan terus menjaga kualitas penyusunan dokumen perencanaan dan memperkuat inovasi agar prestasi ini dapat dipertahankan di tahun-tahun berikutnya,” pungkas Marlan.

(Humas Pemkab Bandung – Diskominfo/sy)

Editot/Tri.

About Author

Related Posts

Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

Read more

Continue reading
BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

JAKARTA – Reportasejabar.com Kasus pembajakan BPKB mobil Toyota Rush milik Irawan terus menjadi sorotan, setelah pengacara John L Situmorang. S. H.,M.H. mengeluarkan tuntutan tegas kepada Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol.…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 6 views
Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 6 views
BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 6 views
Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

  • By admin
  • Januari 26, 2026
  • 8 views
Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

  • By admin
  • Januari 25, 2026
  • 11 views
Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai

  • By admin
  • Januari 25, 2026
  • 9 views
Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai