Kodam III/Slw Gelar Bimtek Mesin Pengeboran Air

REPORTASEJABAR.COM -Cimahi, – Menindaklanjuti permasalahan kekeringan di beberapa wilayah Jawa Barat dan Banten karena kemarau yang cukup lama, Kodam III/Siliwangi menggelar Kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Alat Pendeteksi Air, Mesin Bor Air dan Pompa Hydram kepada personel Kodam III/Slw selama tiga hari sejak rabu (1/11) hingga jumat (3/11).

Bimtek diberikan kepada 56 orang anggota Kodim jajaran Kodam III/Slw dan 12 orang dari jajaran Zidam III/Slw. Kegiatan Bimtek dilakukan secara aplikatif dengan teori praktis dan praktek yang dilaksanakan di Kiban Yonzipur 3/YW, Domatzi Zidam III/Slw dan Lapbak Brigif 15/Kujang II. Materi mencakup tentang Alat Pendeteksi Air, Mesin Pengeboran Air Rotary Table, Mesin Bor Elektro, Mesin Bor XY 100, Ilmu Geologi, Hidrogeologi, dan Geofisika.

Kegiatan Bimtek menghadirkan 7 orang narasumber, yaitu Kepala Balai Air Tanah (BAT) Jabar, 2 orang Pakar Pendeteksi Air, Pakar Mesin Bor Air dan Praktisi Zidam III/Slw yang juga mengajarkan Mesin Bor Air dan Pompa Hydram. Untuk materi Mesin Pengeboran Air Rotary table oleh Bapak Tegar, Materi Geolistrik ADMT dan Aerox oleh ibu Dina dan Bapak Dani, materi Mesin Bor Elektro oleh Mayor Czi Ajat Sudrajat, materi Pompa Hydram oleh Kapten Czi Budi Jansen dan PNS mukhlas serta materi Mesin Bor XY 100 oleh Serma Nurkholis.

Pada hari pertama, para peserta diberikan materi tentang Alat Pendeteksi Air ADMT 300 HT 3 dan AEROX, Mesin Bor elektro, Mesin Pengeboran Air Rotary Table, Pompa Hydram dan Mesin Bor XY 100.

Pada hari kedua, peserta melaksanakan praktek sistem kerja Alat Pendeteksi Air (ADMT 300 HT 3 dan AEROX) di Domatzi Zidam III/Slw. Kemudian pada hari ketiga, dilaksanakan Kegiatan diskusi menyeluruh tentang Alat Pendeteksi Air, Mesin Pengeboran Air dan Geologi oleh Bapak Ahmad Taufiq selaku Kepala Balai Air Tanah Jabar yang dilaksanakan di Kiban Yonzipur 3/YW.

Diskusi interaktif tentang hal-hal teknis berjalan dua arah secara konstruktif untuk memperdalam pengetahuan peserta bimtek. Tanya jawab dan bertukar pengalaman menjadi hal menarik pada hari terakhir Bimtek tersebut.

Kazidam III/Slw Kolonel Czi Rielman Yudha sebagai penyelenggara kegiatan Bimtek menyampaikan, bahwa dengan dilaksanakannya kegiatan Bimtek tentang cara pengoperasian mesin pengeboran air serta cara mendeteksi air, diharapkan mesin dapat segera di manfaatkan untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan air bersih. (Pendam III/Siliwangi).

About Author

  • Related Posts

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

    Read more

    Continue reading
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bandung Barat – Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kosasih, S.E., meninjau langsung lokasi bencana alam tanah longsor di Kampung Pasir Kuning RT 05 RW 11, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 13 views
    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 10 views
    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 6 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 9 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari