Dukung Ketahanan Pangan, PSI Kota Bandung Bagikan 2.000 Ikat Kangkung ke Warga

REPORTASEJABAR.COM -Mengawali tahun 2026, Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Bandung membagikan sebanyak 2.000 ikat kangkung kepada masyarakat, sebagai bentuk aksi nyata mendukung ketahanan pangan.

Yoel Yosaphat, Ketua DPD PSI Kota Bandung mengatakan, kegiatan tersebut menjadi simbol bahwa ketahanan pangan tidak selalu harus dimulai dari program besar, melainkan dari langkah sederhana yang dekat dengan kehidupan warga.

“Tahun 2026 bukan cuma soal resolusi, tapi soal aksi. Kangkung memang sederhana, tapi dari yang sederhana inilah ketahanan pangan dimulai,” ujar Yoel, di sela kegiatan, Minggu, 4 Januari 2026.

Menurutnya, kangkung dipilih karena mudah ditanam dan dapat diakses oleh siapa saja, baik di halaman rumah, pot kecil, maupun di lingkungan perkotaan yang terbatas lahan.

Kegiatan ini juga merupakan hasil kolaborasi antara DPD PSI Kota Bandung dan DPW PSI Jawa Barat. Keduanya menilai, program ketahanan pangan nasional tidak akan berjalan kuat tanpa adanya gerakan konkret di tingkat lokal.

“Ketahanan dan kedaulatan pangan bukan hanya urusan pemerintah, tapi urusan kita semua. Kami memilih untuk memulainya dari yang paling dekat dengan masyarakat,” katanya.

Kegiatan ini didistribusikan secara serentak di beberapa titik di Kota Bandung. PSI Kota Bandung berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya pangan yang mudah diakses dan berkelanjutan, demi terwujudnya Indonesia yang lebih berdaulat pangan.

Red.

About Author

Related Posts

Kang DS Hadiri Rapat Evaluasi APBD se-Jawa Barat, Fokus Perkuat Infrastruktur dan Efisiensi Anggaran

BANDUNG – Reportasejabar.com.-Bupati Bandung, Dadang Supriatna didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung, Cakra Amiyana, serta jajaran menghadiri Rapat Evaluasi APBD Kota/Kabupaten se-Jawa Barat yang digelar di Ruang Resepsi Bale Pakuan, Kota…

Read more

Continue reading
Yayasan ULTRA Addiction Center Resmi Dinyatakan Lulus SNI

Jakarta Reportasejabar.com (GMOCT) – Kabar membanggakan datang dari Yayasan ULTRA Addiction Center. Lembaga rehabilitasi ini resmi dinyatakan lulus Standar Nasional Indonesia (SNI) setelah melalui rangkaian proses penilaian dan verifikasi yang…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Kang DS Hadiri Rapat Evaluasi APBD se-Jawa Barat, Fokus Perkuat Infrastruktur dan Efisiensi Anggaran

  • By admin
  • Januari 11, 2026
  • 7 views
Kang DS Hadiri Rapat Evaluasi APBD se-Jawa Barat, Fokus Perkuat Infrastruktur dan Efisiensi Anggaran

Polres Kebumen Pastikan Pendampingan Trauma Healing bagi Anak Korban Peristiwa Buayan

  • By admin
  • Januari 10, 2026
  • 16 views
Polres Kebumen Pastikan Pendampingan Trauma Healing bagi Anak Korban Peristiwa Buayan

HUT Ke-9 Media Realitanews.com : KADIV Investigasi dan Bendum II GMOCT Hadir, Simbolkan Sinergi PERS Nasional

  • By admin
  • Januari 10, 2026
  • 15 views
HUT Ke-9 Media Realitanews.com : KADIV Investigasi dan Bendum II GMOCT Hadir, Simbolkan Sinergi PERS Nasional

Yayasan ULTRA Addiction Center Resmi Dinyatakan Lulus SNI

  • By admin
  • Januari 10, 2026
  • 11 views
Yayasan ULTRA Addiction Center Resmi Dinyatakan Lulus SNI

“Jembatan Hijau” Cijeruk Diresmikan, Bupati Bandung Harap Jadi Ikon Wisata Baru

  • By admin
  • Januari 9, 2026
  • 13 views
“Jembatan Hijau” Cijeruk Diresmikan, Bupati Bandung Harap Jadi Ikon Wisata Baru

Cegah Propaganda Digital, Densus 88 Bekali 130 Pelajar SMK di Sorong Literasi Anti-Radikalisme

  • By admin
  • Januari 9, 2026
  • 10 views
Cegah Propaganda Digital, Densus 88 Bekali 130 Pelajar SMK di Sorong Literasi Anti-Radikalisme