Kapolda Jabar Pimpin Launching PAMAPTA, Wujud Polri yang Lebih Responsif dan Proaktif

Reportasejabar.com -Kapolda Jawa Barat Irjen Pol. Rudi Setiawan, S.I.K., S.H., M.H. memimpin langsung kegiatan Launching PAMAPTA (Patroli Pengamanan dan Pelayanan Masyarakat Terpadu) Polda Jabar yang digelar di Lapangan Apel Polda Jawa Barat, Senin (27/10/2025).

Dalam sambutannya, Irjen Pol. Rudi Setiawan menjelaskan bahwa peluncuran PAMAPTA merupakan bagian dari upaya transformasi struktural dan peningkatan pelayanan publik Polri sesuai dengan arahan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.
“Peluncuran PAMAPTA ini merupakan tindak lanjut dari keputusan pimpinan Polri melalui surat keputusan Nomor Kep/1438/IX/2025 tanggal 24 September 2025, yang menyempurnakan nomenklatur dari Kanit SPKT menjadi Perwira PAMAPTA Polri,” ujar Irjen Pol. Rudi Setiawan.

Menurutnya, perubahan ini menandai pergeseran paradigma kerja dari yang sebelumnya bersifat pasif menunggu laporan di kantor menjadi lebih proaktif dalam merespons keluhan, laporan, dan kebutuhan masyarakat.
“Para Perwira PAMAPTA kini dituntut untuk lebih aktif turun ke lapangan, merespons cepat berbagai peristiwa seperti tindak pidana, bencana alam, maupun kegiatan masyarakat,” tambahnya.

Sebagai bagian dari peningkatan kemampuan operasional, PAMAPTA juga dibekali dengan kendaraan patroli multifungsi (Turjawali) yang dilengkapi berbagai perlengkapan standar kepolisian, seperti rotator, alat komunikasi (HT), dan perangkat digital notepad. Perangkat digital tersebut, digunakan untuk mempercepat dan meningkatkan akurasi pelaporan baik berupa gambar, suara, maupun data digital lainnya.

Selain itu, setiap kendaraan PAMAPTA juga dilengkapi toolkit TP-TKP (Tempat Peristiwa Tindak Pidana) berisi peralatan pengolahan tempat kejadian perkara, perlengkapan P3K lengkap untuk pertolongan pertama, serta alat pengendali diri seperti buttonstick dan sasumata yang diadopsi dari teknik bela diri Jepang.
“Dengan perlengkapan tersebut, diharapkan PAMAPTA dapat memberikan pelayanan yang cepat, tepat, dan tanggap kepada masyarakat Jawa Barat, baik dalam penanganan peristiwa kriminal maupun bantuan kemanusiaan,” tegas Irjen Pol. Rudi.

Peluncuran PAMAPTA ini menjadi tonggak penting dalam komitmen Polda Jabar untuk terus berinovasi dan menyesuaikan diri dengan dinamika masyarakat yang semakin kompleks.
“PAMAPTA adalah wujud nyata transformasi Polri menuju pelayanan publik yang lebih responsif dan humanis,” tutup Kapolda Jabar.

Red//Sam.

About Author

Related Posts

Polres Kebumen Pastikan Pendampingan Trauma Healing bagi Anak Korban Peristiwa Buayan

Reportasejabar.com Polres Kebumen – Polres Kebumen memastikan pendampingan trauma healing diberikan kepada AZ (8 tahun), anak korban selamat dalam peristiwa meninggalnya AA (35) di Desa Banyumudal, Kecamatan Buayan. Pendampingan difokuskan…

Read more

Continue reading
Cegah Propaganda Digital, Densus 88 Bekali 130 Pelajar SMK di Sorong Literasi Anti-Radikalisme

SORONG, Reportasejabar.com Tim Pencegahan Densus 88 AT Polri menggelar kegiatan Sosialisasi Kebangsaan (Sosbang) di Aula SMK Modelink, Kabupaten Sorong, Papua Barat Daya, pada Kamis (8/1/2026). Langkah ini diambil sebagai respon…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Kang DS Hadiri Rapat Evaluasi APBD se-Jawa Barat, Fokus Perkuat Infrastruktur dan Efisiensi Anggaran

  • By admin
  • Januari 11, 2026
  • 14 views
Kang DS Hadiri Rapat Evaluasi APBD se-Jawa Barat, Fokus Perkuat Infrastruktur dan Efisiensi Anggaran

Polres Kebumen Pastikan Pendampingan Trauma Healing bagi Anak Korban Peristiwa Buayan

  • By admin
  • Januari 10, 2026
  • 21 views
Polres Kebumen Pastikan Pendampingan Trauma Healing bagi Anak Korban Peristiwa Buayan

HUT Ke-9 Media Realitanews.com : KADIV Investigasi dan Bendum II GMOCT Hadir, Simbolkan Sinergi PERS Nasional

  • By admin
  • Januari 10, 2026
  • 19 views
HUT Ke-9 Media Realitanews.com : KADIV Investigasi dan Bendum II GMOCT Hadir, Simbolkan Sinergi PERS Nasional

Yayasan ULTRA Addiction Center Resmi Dinyatakan Lulus SNI

  • By admin
  • Januari 10, 2026
  • 12 views
Yayasan ULTRA Addiction Center Resmi Dinyatakan Lulus SNI

“Jembatan Hijau” Cijeruk Diresmikan, Bupati Bandung Harap Jadi Ikon Wisata Baru

  • By admin
  • Januari 9, 2026
  • 14 views
“Jembatan Hijau” Cijeruk Diresmikan, Bupati Bandung Harap Jadi Ikon Wisata Baru

Cegah Propaganda Digital, Densus 88 Bekali 130 Pelajar SMK di Sorong Literasi Anti-Radikalisme

  • By admin
  • Januari 9, 2026
  • 12 views
Cegah Propaganda Digital, Densus 88 Bekali 130 Pelajar SMK di Sorong Literasi Anti-Radikalisme