Ketua KSPSI Kebumen Kecam Aksi Anarkis Saat May Day di Semarang, Dukung Penegakan Hukum oleh Kepolisian

REPORTASEJABAR.COM -Kebumen – Ketua Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Kabupaten Kebumen, Akif Fatwal Amin, angkat bicara terkait insiden kerusuhan yang terjadi di Kota Semarang saat peringatan Hari Buruh Internasional (May Day), Kamis (3/5/2025).

Dalam keterangannya, Akif mengecam keras aksi kekerasan yang terjadi di sela-sela peringatan May Day tersebut. Menurutnya, tindakan anarkis itu mencoreng semangat perjuangan buruh dan mengganggu ketertiban masyarakat yang seharusnya dijaga dalam suasana damai dan kondusif.

Ia sangat menyayangkan terjadinya aksi anarkis yang ditunggangi oleh pihak-pihak tidak bertanggung jawab. Ini jelas bukan representasi dari semangat buruh sejati.

Ia juga menyatakan dukungannya kepada pihak kepolisian untuk menindak tegas para pelaku kerusuhan sesuai dengan proses hukum yang berlaku.

“Kami mendukung adanya penegakan hukum, kepada aparat penegak hukum, pada pelaku anarko, pada kejadian tersebut (kerusuhan May Day Semarang), jelas Akif Fatwal Amin.

Akif mengimbau kepada seluruh buruh, pekerja, dan masyarakat luas untuk tetap menjaga situasi agar tetap kondusif dan tidak mudah terprovokasi oleh oknum yang memanfaatkan momentum tersebut untuk kepentingan lain.

“Saya mengajak semua elemen buruh di Kebumen untuk tetap solid dalam perjuangan yang santun dan bermartabat. Jangan terpengaruh oleh tindakan yang merusak nama baik gerakan buruh,” tegasnya.

Sebagai informasi, peringatan Hari Buruh Internasional di Kota Semarang diwarnai aksi unjuk rasa yang berujung ricuh. Sekelompok orang yang mengatasnamakan buruh terlibat bentrok dengan aparat keamanan dan merusak sejumlah fasilitas umum. Kepolisian Daerah Jawa Tengah telah mengamankan beberapa orang yang diduga menjadi provokator dalam kejadian tersebut dan saat ini masih dalam proses penyelidikan.

About Author

  • Related Posts

    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    PEMALANG Reportasejabar.com (GMOCT) Gabungan Media Online dan Cetak Ternama (GMOCT) mendapatkan informasi dari salah satu anggotanya, media online Detikperistiwa, bahwa puluhan emak-emak mengalami kecopetan saat mengikuti acara Karnaval Kirab Gunungan…

    Read more

    Continue reading
    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    JAKARTA Reportasejabar.com Bupati Bandung, Dadang Supriatna menghadiri sekaligus mengikuti Penandatanganan Surat Edaran Bersama (SEB) Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Nota Kesepahaman, dan Perjanjian Kerja Sama yang digelar di Ruang Rapat DH 1–5…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 10 views
    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 6 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari