Tim Supervisi Rorena Polda Jabar Evaluasi Kenaikan Tipe Polsek Sindang

REPORTASEJABAR.COM -Majalengka – Polsubsektor Sindang di bawah pengawasan Polsek Sukahaji Polres Majalengka Polda Jabar menerima kunjungan Tim Supervisi dari Rorena Polda Jabar pada Kamis (21/9/2023).

Tujuan kunjungan ini adalah untuk melakukan Studi Kelayakan Kenaikan Tipe Polsek Sindang.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kabag Strajement Polda Jabar AKBP Asep Sopyan Nugraha beserta staf Rorena Polda Jabar, Kabagren Polres Majalengka KOMPOL Cucu Supiar beserta staf bagian ren, Kapolsek Sukahaji AKP Erik Riskandar, dan Kasubsektor Sindang IPTU Yayan Suripna beserta anggota.

Dalam sambutannya, Kapolres Majalengka AKBP Indra Novianto, yang diwakili oleh Kabagren KOMPOL Cucu Supiar, menyampaikan terima kasih kepada para tamu atas kehadiran dalam acara kenaikan status Polsubsektor Sindang menjadi Polsek Sindang.

Kapolsubsektor Sindang IPTU Yayan Suripna memaparkan situasi kesatuan, materi logistik, kesiapan Polsubsektor Sindang untuk naik tipe menjadi Polsek Sindang, dan dukungan dari instansi terkait terhadap kenaikan tipe Polsek.

“Kami berharap dengan dibangunnya Polsek Sindang, akan tercipta keamanan di tengah masyarakat dan pelayanan kepada masyarakat dapat lebih meningkat,” harapnya.

Kabag Strajement Ro Rena Polda Jabar, AKBP Asep Sopyan Nugraha, mengungkapkan bahwa studi kelayakan ini adalah bagian dari proses peningkatan tipe Polsubsektor Sindang menjadi Polsek Sindang. Karena Polsek Sukahaji mencakup 2 kecamatan, seharusnya ada 2 Polsek, ujarnya.

Berdasarkan paparan Kapolsek, menurut tim supervisi, Polsubsektor Sindang sudah layak untuk ditingkatkan tipe dari Prarural menjadi Polsek Sindang. Tim supervisi akan memberikan rekomendasi ke Mabes Polri terkait peningkatan tipe Polsubsektor Sindang menjadi Polsek Sindang.

Setelah acara, tim berserta rombongan melakukan pengecekan lokasi tanah yang akan dihibahkan untuk pembangunan Polsek Sindang.

Kegiatan ini berakhir pada pukul 14.00 WIB dengan situasi aman dan kondusif. Diharapkan peningkatan tipe Polsek Sindang akan membawa manfaat besar dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Sukahaji, Majalengka.

About Author

  • Related Posts

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

    Read more

    Continue reading
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bandung Barat – Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kosasih, S.E., meninjau langsung lokasi bencana alam tanah longsor di Kampung Pasir Kuning RT 05 RW 11, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 4 views
    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 4 views
    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 6 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari