Layanan Call Center 110 Polres Kebumen Tanggap, Amankan Pria Meminta-Minta Secara Paksa

REPORTASEJABAR.COM -Polres Kebumen – Keberadaan layanan Call Center Polri 110 semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Respons cepat dari petugas Polres Kebumen melalui layanan bebas pulsa ini terbukti mampu memberikan rasa aman bagi warga.

Seperti yang terjadi pada Sabtu malam, 14 Juni 2025 sekitar pukul 21.15 WIB. Operator Call Center Polri 110 Polres Kebumen menerima laporan dari masyarakat terkait adanya seorang pria yang meminta-minta secara paksa kepada pengunjung warung makan di Jalan HM Sarbini, Kebumen.

Kejadian tersebut sempat membuat resah pengunjung dan pemilik warung. Atas laporan itu, petugas Call Center 110 segera menghubungi Unit Raimas Satsamapta Polres Kebumen untuk melakukan tindak lanjut di lokasi kejadian.

Setibanya di tempat, petugas mendapati seorang pria yang sesuai dengan ciri-ciri yang dilaporkan. Dengan bantuan warga, pria tersebut kemudian diamankan dan dibawa ke Mapolres Kebumen untuk dimintai keterangan lebih lanjut.

Diketahui, pelaku berinisial D, seorang warga Kelurahan Bumirejo Kebumen. Lalu yang bersangkutan dilakukan pemeriksaan dan pembinaan agar tidak mengulangi perbuatannya di kemudian hari.

“Layanan Call Center 110 ini adalah bentuk komitmen kami dalam memberikan pelayanan cepat kepada masyarakat. Kami mengimbau kepada seluruh warga, apabila membutuhkan bantuan Kepolisian, segera hubungi Operator Call Center 110 Polres Kebumen,” ujar Kapolres Kebumen AKBP Eka Baasith Syamsuri melalui Wakapolres Kompol Faris Budiman, Senin 16 Juni 2025.

Polres Kebumen akan terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta memastikan setiap laporan yang masuk akan ditindaklanjuti dengan serius dan profesional.

Kerja sama yang kuat antara Polri dan masyarakat diharapkan dapat menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah Kebumen. (Humas Polres Kebumen). Red

About Author

  • Related Posts

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

    Read more

    Continue reading
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    JAKARTA – Reportasejabar.com Kasus pembajakan BPKB mobil Toyota Rush milik Irawan terus menjadi sorotan, setelah pengacara John L Situmorang. S. H.,M.H. mengeluarkan tuntutan tegas kepada Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol.…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 6 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

    • By admin
    • Januari 25, 2026
    • 11 views
    Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

    Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai

    • By admin
    • Januari 25, 2026
    • 9 views
    Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai