Aset Fasos dan Fasum BSI dan Baleendah Permai Diserahkan, Bupati Bandung: Sudah Bisa Mendapatkan Rp 100 Juta dari PSPKB

REPORTASEJABAR.COM -KAB. BANDUNG – Pengembang Komplek Bumi Sari Indah (BSI) 1 dan 2 menyerahkan aset fasos dan fasum kepada Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bandung di Taman Bedas RW 17 Komplek BSI Kelurahan Manggahang Kecamatan Baleendah Kabupaten Bandung, Sabtu (10/2/2024).

Pada hari yang sama, pihak pengembang Komplek Baleendah Permai I dan II juga turut menyerahkan aset fasos fasum perumahan tersebut ke Pemda Kabupaten Bandung di Komplek Baleendah Permai I dan II Jalan Padi Endah Raya, Depan Masjid Al Hidayah Komplek Baleendah Permai RW 25 Kelurahan Baleendah, Kecamatan Baleendah.

Penyerahan aset fasos dan fasum itu dari pihak pengembang kepada Pemkab Bandung yang langsung diterima Bupati Bandung Dadang Supriatna. Di Komplek BSI 1 dan 2, Bupati Bandung melaksanakan pemukulan gong, pemotongan tumpeng dan menandatangani prasasti Taman Bedas RW 17 yang disaksikan para penghuni di Komplek BSI 1 dan 2 tersebut.

Bupati Dadang Supriatna mengatakan menyerahkan prasarana sarana utilitas (PSU) perumahan BSI ini adalah yang ke-53 dari 460 perumahan yang ada di Kabupaten Bandung. Sedangkan Komplek Baleendah Permai I dan II adalah yang ke-54 selama 2,9 tahun kepemimpinan Bupati Dadang Supriatna.

Bupati Bandung mengucapkan syukur alhamdulillah bisa bersilaturahmi dengan para pengunjung di komplek perumahan yang PSU-nya diserahkan terimakan kepada Pemkab Bandung.

“Penyerahan aset fasos fasum ini melewati proses yang cukup panjang, setelah perumahan ini dibangun 20 tahun silam,” kata Dadang Supriatna dalam sambutannya.

Bupati Bandung mengatakan penyerahan fasos dan fasum BSI 1 dan 2 kepada Pemkab Bandung ini adalah yang ke-53 dari 460 perumahan di Kabupaten Bandung.

“Di perumahan ini ada 1.300 unit selama 20 tahun fasos fasum-nya belum diserahkan ke Pemkab Bandung. Alhamdulillah melalui panitia ad hoc, fasos fasum-nya bisa diserahkan pengembang perumahan dan diterima oleh Pemkab Bandung,” tutur Dadang Supriatna.

Bupati Bandung pun menyatakan bahwa fasos dan fasum BSI 1 dan 2 itu diterima oleh Pemkab Bandung.

Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna mengatakan, dari ratusan perumahan yang ada di Kabupaten Bandung itu, penyerahan fasos dan fasum-nya secara bertahap.

“Mulai hari ini, BSI 1 dan 2 ini secara otomatis bisa dibantu melalui APBD dan anggaran kelurahan,” kata Kang DS.

Tak hanya itu, imbuh Kang DS, melalui Program Sinergitas Pembangunan Kelurahan Bedas (PSPKB), setiap RW mendapatkan bantuan Rp 100 juta. Termasuk BSI 1 dan 2 sudah bisa mendapatkan bantuan dari PSPKB.

“Bagi perumahan yang belum diserahkan PSU-nya tidak akan menerima bantuan dari PSPKB,” katanya.

Meski demikian, kata Kang DS, diluar program PSPKB akan didorong untuk mendapatkan bantuan dari APBD melalui Disperkintan Kabupaten Bandung.

Bandung Bedas menilai bahwa fasos dan fasum BSI 1 dan 2 layak diterima. Ia pun berharap fasos fasum bisa betul-betul dimanfaatkan oleh para penghuni perumahan tersebut.

“Jika PSU itu digunakan Taman Bedas, Posyandu, Kantor RW, mulai saat ini untuk diusulkan kepada kami melalui Disperkintan apabila ingin digunakan prasarana dan sarana tersebut,” katanya.

Kang DS mengatakan jika ada prasarana dan sarana yang layak untuk digunakan bangunan sekolah SD dan SMP untuk diusulkan ke Pemkab Bandung karena sekolah penting.

“Bisa digunakan untuk sarana pendidikan atau kegiatan belajar mengajar. Dengan serah terima PSU ini, diharapkan dapat memberikan ketenangan dan manfaat untuk para penghuni yang ada di perumahan tersebut,” katanya.

Kang DS pun menyatakan bahwa pihaknya siap membantu penyerahan PSU di kecamatan ke Pemkab Bandung. “Kita siap terima,” katanya.

Red.

About Author

  • Related Posts

    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    PEMALANG Reportasejabar.com (GMOCT) Gabungan Media Online dan Cetak Ternama (GMOCT) mendapatkan informasi dari salah satu anggotanya, media online Detikperistiwa, bahwa puluhan emak-emak mengalami kecopetan saat mengikuti acara Karnaval Kirab Gunungan…

    Read more

    Continue reading
    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    JAKARTA Reportasejabar.com Bupati Bandung, Dadang Supriatna menghadiri sekaligus mengikuti Penandatanganan Surat Edaran Bersama (SEB) Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Nota Kesepahaman, dan Perjanjian Kerja Sama yang digelar di Ruang Rapat DH 1–5…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 13 views
    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 10 views
    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 6 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 9 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 8 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari