Kang DS Monitoring Perayaaan Malam Tahun Baru 2026: Alhamdulillah Kabupaten Bandung Kondusif

KAB. BANDUNG – Reportasejabar.com Bupati Bandung Dadang Supriatna bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Bandung melaksanakan monitoring situasi dan kondisi pada perayaaan malam tahun baru 2026 di Pos PAM Ops Lilin Lodaya Al Fathu Soreang, Rabu (31/12/2025) malam.

Bupati Dadang Supriatna mengatakan pemantauan atau monitoring pelayanan pengamanan perayaaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) ini terbagi dalam beberapa posko di Kabupaten Bandung.

“Yang dipimpin langsung oleh Pak Kapolresta Bandung, dan jajaran Forkopimda turut mendorong,” kata Bupati Dadang Supriatna saat monitoring Nataru di Posko Terpadu Al Fathu Soreang.

Pada Rabu malam itu, katanya, diawali zoom dengan Kapolri dan Pangdam, dan menyampaikan paparan terkait dengan pelayanan pengamanan Nataru.

“Alhamdulillah, sampai saat ini Kabupaten Bandung masih terkendali dan kondusif. Ribuan personel sudah disebar di lapangan, dan alhamdulillah pantauan lalulintas lancar,” katanya.

Pada kesempatan itu, Kang DS, sapaan akrab Dadang Supriatna turut menyampaikan pelaksanaan doa bersama yang dilaksanakan jajaran Forkopimda Kabupaten Bandung di Masjid Al Fathu Soreang pada Rabu sore atau bada ashar.

Doa bersama akhir tahun 2025 tingkat Kabupaten Bandung itu, lanjut Kang DS, diikuti berbagai unsur dari 31 kecamatan di Kabupaten Bandung melalui zoom meeting.

“Doa bersama kami lakukan karena melihat kondisi saat ini negara kita lagi kurang baik-baik saja. Karena saudara-saudara kita mengalami musibah (banjir bandang), yaitu di Sumatera Utara, Sumatera Barat dan Aceh. Termasuk Kabupaten Bandung, kejadian longsor di Arjasari,” ujar Kang DS.

Untuk itu, kata Kang DS, Pemerintah Kabupaten Bandung bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Bandung melaksanakan doa bersama.

“Alhamdulillah dalam pelaksanaan doa bersama ini dihadiri oleh 31 kecamatan. Semua unsur hadir, sehingga doa bersama bisa dilaksanakan secara khidmat. Pak Danlanud, Pak Kapolresta, Pak Dandim, Ketua MUI, juga sama-sama melaksanakan doa bersama, di antaranya untuk muhasabah, mengevaluasi, refleksi akhir tahun, apa yang kira-kira kurang di tahun 2025 dan menghadapi 2026 kita bisa lebih baik lagi. Dan memperbaiki diri apa yang harus dilakukan sebagai pelayan masyarakat,” paparnya.

Bupati Kang DS Imbau kepada masyarakat dalam menyambut Tahun Baru 2026 jangan hura-hura, dan lebih baik dilaksanakan melalui doa bersama untuk mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Pergantian tahun ini, salah satu pergantian yang sangat sakral. Lebih kepada melaksanakan kegiatan ke hal-hal yang positif,” katanya.

Red. Tri

About Author

  • Related Posts

    INVESTIGASI AKHIR TAHUN: Kondisi Jalan di Kampung Chipeulyah Barat Lebak Banten Semakin Parah, Bertahun-tahun Dibiarkan

    Lebak Banten Reportasejabar.com (GMOCT) – Jalur Utama Mobilitas Masyarakat Berubah Jadi Kubakan Lubang Besar, Genangan Air Menyebar Mana-mana Kerusakan akses jalan di Kampung Chipeulyah Barat, RT/RW 002/006 Desa Cisimeut, Kecamatan…

    Read more

    Continue reading
    Pisah Sambut Kalapas Ronny Widiyatmoko, Bc.IP., S.H., yang Digantikan , Bapak Eris Ramdani, A. Md.IP., S.H., M.Si
    • adminadmin
    • Desember 31, 2025

    Kota Bandung, Reportasejabar.com -Lembaga Pemasarakatan (Lapas) Kelas IIA Banceuy Bandung, sukses menggelar Pisah Sambut Kepala Lapas (Kalapas) Ronny Widiyatmoko, Bc.IP., S.H., yang Digantikan , Eris Ramdani, A. Md.IP., S.H., M.Si…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    76 Personel Polres Kebumen Naik Pangkat di Penghujung 2025

    • By admin
    • Januari 1, 2026
    • 6 views
    76 Personel Polres Kebumen Naik Pangkat di Penghujung 2025

    Kang DS Monitoring Perayaaan Malam Tahun Baru 2026: Alhamdulillah Kabupaten Bandung Kondusif

    • By admin
    • Januari 1, 2026
    • 8 views
    Kang DS Monitoring Perayaaan Malam Tahun Baru 2026: Alhamdulillah Kabupaten Bandung Kondusif

    Humanis di Malam Tahun Baru, Kapolda Jabar Borong Produk UMKM dan Bagikan ke Masyarakat

    • By admin
    • Januari 1, 2026
    • 11 views
    Humanis di Malam Tahun Baru, Kapolda Jabar Borong Produk UMKM dan Bagikan ke Masyarakat

    Bupati Bersama Forkopimda Kabupaten Bandung Gelar Doa Bersama dan Istighosah Akhir Tahun 2025

    • By admin
    • Januari 1, 2026
    • 9 views
    Bupati Bersama Forkopimda Kabupaten Bandung Gelar Doa Bersama dan Istighosah Akhir Tahun 2025

    INVESTIGASI AKHIR TAHUN: Kondisi Jalan di Kampung Chipeulyah Barat Lebak Banten Semakin Parah, Bertahun-tahun Dibiarkan

    • By admin
    • Januari 1, 2026
    • 9 views
    INVESTIGASI AKHIR TAHUN: Kondisi Jalan di Kampung Chipeulyah Barat Lebak Banten Semakin Parah, Bertahun-tahun Dibiarkan

    Pisah Sambut Kalapas Ronny Widiyatmoko, Bc.IP., S.H., yang Digantikan , Bapak Eris Ramdani, A. Md.IP., S.H., M.Si

    • By admin
    • Desember 31, 2025
    • 21 views
    Pisah Sambut Kalapas Ronny Widiyatmoko, Bc.IP., S.H., yang Digantikan , Bapak Eris Ramdani, A. Md.IP., S.H., M.Si