Kasdam III/Slw Pimpin Sertijab Danyonarhanud 3/YBY di Bandung

REPORTASEJABAR.COM -Bandung, – Kepala Staf Kodam (Kasdam) III/Siliwangi Brigjen TNI Tato Hadiyan, S.I.P., M.Han., mewakili Pangdam III/Siliwangi, memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Batalyon Artileri Pertahanan Udara (Danyonarhanud) 3/Yudha Bhuana Yakca (YBY), yang berlangsung di Lapangan Mako Yonarhanud 3/YBY, Kota Bandung, pada Selasa (24/06/2025).

Dalam upacara tersebut, Danyonarhanud 3/YBY Letkol Arh Kusuma Ardianto, S.I.P., digantikan Letkol Arh Andri Yuno Cahyono, S.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kabagrenproggar Sdirbinrenproggar Pussenarhanud. Selanjutnya, Letkol Arh Kusuma Ardianto, S.I.P., menduduki jabatan baru sebagai Dandim 0610/Sumedang Korem 062/Tn Kodam III/Slw.

Dalam amanat Pangdam III/Slw yang dibacakan oleh Kasdam III/Slw, ditegaskan bahwa serah terima jabatan bukanlah sekadar kegiatan seremonial rutin, tetapi merupakan bagian penting dari dinamika organisasi TNI AD. Sertijab mencerminkan kesinambungan pembinaan personel, penyegaran satuan, serta proses regenerasi kepemimpinan guna mewujudkan profesionalisme prajurit, khususnya di lingkungan Kodam III/Slw.

“Batalyon Arhanud 3/YBY memiliki posisi strategis dalam mendukung tugas pokok Kodam III/Slw. Keberadaannya sebagai satuan pertahanan udara sangat penting dalam menjaga kedaulatan wilayah udara serta perlindungan terhadap instalasi vital dan satuan manuver Kodam,” ujar Kasdam.

Jabatan Danyon adalah bentuk kepercayaan dan kebanggaan, yang tidak didapat secara instan. Oleh karenanya, pelaksanaan serah terima dilakukan di hadapan pasukan sebagai bentuk penghargaan dan motivasi bagi seluruh prajurit.

“Komandan batalyon bukan hanya pemegang jabatan struktural, tetapi juga pemimpin yang memikul amanah dan tanggung jawab moral dalam membina, mengarahkan, serta menggerakkan satuan menuju kesiapsiagaan operasional dan pembinaan teritorial yang optimal,” tutur Kasdam. (Pendam III/Siliwangi).

About Author

  • Related Posts

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

    Read more

    Continue reading
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bandung Barat – Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kosasih, S.E., meninjau langsung lokasi bencana alam tanah longsor di Kampung Pasir Kuning RT 05 RW 11, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 18 views
    Komplotan Copet Membabi Buta di Karnaval HUT Ke-451 Pemalang, Kerugian Perkiraan Ratusan Juta

    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 12 views
    Pemkab Bandung Teken SEB Penyelenggaraan Informasi Geospasial, Perkuat Integrasi Data Pembangunan

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 9 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 9 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 10 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 11 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari