Kasdam III/Slw Dampingi Kunker Menteri ATR/BPN

REPORTASEJABAR.COM -Bandung, – Brigjen TNI Aminudin, S.I.P., selaku Kasdam III/Siliwangi, mendampingi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Dr. H. Agus Harimurti Yudhoyono, M.Sc., M.P.A., M.A., saat menggelar Press Release mengenai Target Operasi Tindak Pidana Pertanahan Tahun 2024 di Polda Jabar, Jum’at (18/10/2024).

Acara dihadiri oleh Kapolda Jawa Barat, Dirjen PSKP, Kakanwil BPN Provinsi Jawa Barat, Wakapolda, Wakajati, Direskrimum Polda Jabar, Aspidum Kejati Jabar dan pejabat terkait lainnya serta perwakilan warga Dago Elos.

Menteri ATR/BPN mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Jawa Barat yang telah memberikan penjelasan gamblang mengenai isu-isu pertanahan di wilayah Jawa Barat serta menekankan pentingnya kerjasama dengan seluruh instansi dan elemen terkait lainnya dalam menyelesaikan permasalahan pertanahan.

“Kasus tanah saling terkait, namun dengan niat baik dan kolaborasi kita bisa menemukan solusi yang membawa kebaikan. Kehadiran saya di Polda Jabar bertujuan untuk mengokohkan komitmen yang telah kita bangun bersama,” ucap Menteri ATR/BPN.

Menteri AHY juga menghargai peran jajaran kejaksaan dan pihak-pihak terkait lainnya dalam penanganan masalah mafia tanah, serta menyampaikan apresiasi kepada Kepala Kanwil BPN Provinsi Jawa Barat yang selalu mendukung tugas-tugas di bidang pertanahan.

Melalui Press Release Target Operasi Tindak Pidana Pertanahan Tahun 2024, diharapkan menjadi komentum bersama untuk dapat meningkatkan sinergi antar berbagai instansi dalam penanganan tindak pidana pertanahan, demi menciptakan keadilan dan kepastian hukum bagi masyarakat. (Pendam III/Siliwangi).

Red.

About Author

  • Related Posts

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

    Read more

    Continue reading
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    JAKARTA – Reportasejabar.com Kasus pembajakan BPKB mobil Toyota Rush milik Irawan terus menjadi sorotan, setelah pengacara John L Situmorang. S. H.,M.H. mengeluarkan tuntutan tegas kepada Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol.…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 5 views
    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 5 views
    BPKB Dibajak, Mobil Tak Pernah ke Klaten: Pengacara John L Situmorang, S.H.,M.H., Minta Kapolda Jateng Copot Kasat Lantas

    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 4 views
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    • By admin
    • Januari 26, 2026
    • 7 views
    Bupati Kang DS Ucapkan Rasa Bangga dan Bahagia Terwujudnya Kantor MWC NU Arjasari

    Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

    • By admin
    • Januari 25, 2026
    • 10 views
    Up Date  Identifikasi Korban Longsor7 dan Banjir Bandang di Cisarua, Jumlah Kantong Jenazah Bertambah

    Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai

    • By admin
    • Januari 25, 2026
    • 9 views
    Asep NS: Wellcome Back Ketua DPD GMOCT Aceh Ridwanto, Berjuanglah sampai Keadilan Tercapai