Diktukbasus, Cetak Bintara Militan dan Profesional

REPORTASEJABAR.COM -Bandung, – Danrindam III/Slw Kolonel Inf Mohammad Sjahroni, S.E., M.Han., memimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Khusus TNI AD TA. 2024, bertempat di Lapangan Patriot Secaba Rindam III/Slw, Bihbul Kab. Bandung, Selasa (06/08/2024).

Pangdam lll/Slw Mayjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT., dalam amanatnya yang dibacakan Danrindam Ill/Slw menyampaikan bahwa Diktukbasus TNI AD merupakan salah satu program strategis untuk membentuk prajurit Bintara yang profesional, tangguh dan berintegritas tinggi.

”Pendidikan ini tidak hanya sekadar transfer pengetahuan dan keterampilan militer, tetapi juga penanaman nilai-nilai moral, etika dan karakter yang kuat, yang sangat diperlukan bagi setiap prajurit TNI AD dalam melaksanakan tugas dan pengabdian kepada bangsa dan negara,” ucap Pangdam.

Pangdam III/Siliwangi mengucapkan selamat kepada seluruh prajurit yang berhasil lulus seleksi dan terpilih untuk mengikuti pendidikan. Sebanyak 330 personel akan di gembleng sehingga siap alih golongan dari Tamtama menjadi Bintara.

Diharapkan para peserta didik dapat mengikuti seluruh program pendidikan dengan penuh semangat, disiplin dan tanggung jawab. Sehingga pendidikan menjadi sarana untuk menempa diri, meningkatkan kualitas pribadi dan mempersiapkan diri menjadi Bintara yang handal.

”Semoga kalian dapat menjadi Bintara profesional yang menjadi tulang punggung satuan di jajaran TNI AD di masa depan. Awali langkah tersebut dengan keberhasilan kalian dalam menyelesaikan pendidikan ini dengan prestasi yang terbaik,” pungkas Pangdam. (Pendam III/Siliwangi).

Red.

About Author

  • Related Posts

    Keluarga Besar Kodam III/Siliwangi Sampaikan Empati dan Duka Cita Mendalam atas Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Bandung Barat, Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Kosasih, S.E., bersama seluruh keluarga besar Kodam III/Siliwangi menyampaikan rasa empati dan duka cita yang mendalam atas peristiwa kecelakaan beruntun yang melibatkan kendaraan…

    Read more

    Continue reading
    Pangdam III/Siliwangi Tinjau Lokasi Longsor di Pasirlangu, Bandung Barat

    Bandung Barat – Reportasejabar.com Pangdam III/Siliwangi, Mayjen TNI Kosasih, S.E., meninjau langsung lokasi bencana alam tanah longsor di Kampung Pasir Kuning RT 05 RW 11, Desa Pasirlangu, Kecamatan Cisarua, Kabupaten…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Kasus Fidusia PT NSC Disorot: Debitur Ngaku Tak Pernah Beli Mobil, Hanya Gadai BPKB

    • By admin
    • Januari 28, 2026
    • 5 views
    Kasus Fidusia PT NSC Disorot: Debitur Ngaku Tak Pernah Beli Mobil, Hanya Gadai BPKB

    Bupati Bandung Dilantik Jadi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan MUI Jabar

    • By admin
    • Januari 28, 2026
    • 3 views
    Bupati Bandung Dilantik Jadi Wakil Ketua Dewan Pertimbangan MUI Jabar

    Laporan Edy M di Unit II Resmob Polrestabes Semarang Diduga Kuat Jalan di Tempat: Surat Sudah Sampai di Meja Penangan, SP2HP Hanya Satu Kali Diterima Sejak Mei 2025

    • By admin
    • Januari 27, 2026
    • 10 views
    Laporan Edy M di Unit II Resmob Polrestabes Semarang Diduga Kuat Jalan di Tempat: Surat Sudah Sampai di Meja Penangan, SP2HP Hanya Satu Kali Diterima Sejak Mei 2025

    Perkuat Silaturahmi Jalin Kekompakan, Bupati Bandung Dukung POR DPRD

    • By admin
    • Januari 27, 2026
    • 10 views
    Perkuat Silaturahmi Jalin Kekompakan, Bupati Bandung Dukung POR DPRD

    Pangdam III/Siliwangi Laksanakan Ta’ziah dan Mengunjungi Korban Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    • By admin
    • Januari 27, 2026
    • 11 views
    Pangdam III/Siliwangi Laksanakan Ta’ziah dan Mengunjungi Korban Kecelakaan Beruntun di Cisarua

    Kebun Binatang Bandung Terancam Hilang? Rencana Wali Kota Farhan Tuai Gelombang Kritik

    • By admin
    • Januari 27, 2026
    • 23 views
    Kebun Binatang Bandung Terancam Hilang? Rencana Wali Kota Farhan Tuai Gelombang Kritik