Satgas TNI Gelar Acara Adat Bakar Batu Bersama Masyarakat Kampung Banti

Reportasejabar.com -Tembagapura, Papua Tengah, – Dalam semangat kebersamaan dan rasa syukur, Satgas Pamobvitnas PT Freeport Indonesia Yonif 301/PKS melalui Pos Banti menggelar acara adat Bakar Batu bersama masyarakat Kampung Banti bertempat di Lapangan Wanek, Distrik Tembagapura, Sabtu (18/10/2025).

Kegiatan yang sarat nilai budaya dan persaudaraan tersebut menjadi simbol eratnya tali silaturahmi antara prajurit TNI dan masyarakat Papua. Acara dihadiri oleh tokoh masyarakat, tokoh agama, unsur TNI-Polri, perwakilan pemerintah daerah, serta instansi terkait yang turut serta memeriahkan kegiatan.

Tradisi Bakar Batu merupakan salah satu kearifan lokal masyarakat Papua yang menggambarkan semangat kebersamaan dan gotong royong. Dalam pelaksanaannya, warga dan prajurit TNI berkumpul bersama untuk memasak makanan di dalam lubang tanah yang berisi batu panas, sebagai simbol rasa syukur dan persaudaraan.

Dansatgas Pamobvitnas PT Freeport Indonesia Yonif 301/PKS Letkol Inf Arie Tetuko, S.I.P., M.I.P. menegaskan bahwa kegiatan adat Bakar Batu yang diselenggarakan Pos Banti merupakan wujud nyata rasa syukur dan bentuk mempererat kebersamaan antara Satgas TNI dengan masyarakat setempat.

“Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin akrab, harmonis, dan damai antara TNI dan masyarakat. Kebersamaan ini menjadi pondasi penting dalam mewujudkan rasa aman dan kedamaian di wilayah penugasan,” tegas Dansatgas.

Suasana kegiatan berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan. Masyarakat terlihat antusias mengikuti setiap rangkaian acara, mulai dari proses pembakaran batu hingga makan bersama. Kegiatan tersebut juga menjadi bentuk nyata pelestarian budaya lokal serta penguatan nilai-nilai gotong royong di tengah masyarakat.

Tokoh agama sekaligus Ketua Klasis Kabupaten Timika, Bapak Kristian, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya kepada Satgas TNI.

“Kami masyarakat Kampung Banti merasa bangga dan berterima kasih kepada Satgas TNI, khususnya Pos Banti Yonif 301/PKS, atas kegiatan yang penuh makna ini. Semoga kebersamaan seperti ini terus terjalin demi kedamaian dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Bapak Kristian.

Kegiatan adat Bakar Batu yang diinisiasi oleh Satgas Yonif 301/PKS diharapkan dapat terus dilaksanakan secara berkesinambungan sebagai upaya mempererat tali persaudaraan antara TNI dan masyarakat, sekaligus menjaga kedamaian di tanah Papua.

Red.

About Author

Related Posts

Siswa siswi SDN Sondariah Kumpulkan Wadah MBG Berjalan Tanpa Alas Kaki, Siswa : Disuruh Guru Kumpulkan di Kelurahan Rancanumpang

Reportasejabar.com -Bandung – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) program prioritas pemerintah pusat dalam pemenuhan gizi pada anak-anak sekolah di seluruh Indonesia. Pihak MBG selaku mitra usaha bidang makanan pemenuhan gizi,…

Read more

Continue reading
“KASUS PENGGREBEGAN, BULLYING/PERUNDUNGAN ANAK ANGGOTA TNI AL AKTIF YANG SEMPAT DI SP-3 KAN OLEH POLRES TRENGGALEK, KINI KASUSNYA DI BUKA KEMBALI OLEH POLDA JATIM”

Reportasejabar.com ‘Kasus Penggerebegan Bullying/Perundungan 2 (dua) anak di bawah umur yang di lakukan oleh 7 (tujuh) pelaku orang dewasa pada tanggal 26 Mei 2024 dengan TKP di desa Pinggirsari RT…

Read more

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Siswa siswi SDN Sondariah Kumpulkan Wadah MBG Berjalan Tanpa Alas Kaki, Siswa : Disuruh Guru Kumpulkan di Kelurahan Rancanumpang

  • By admin
  • Oktober 21, 2025
  • 4 views
Siswa siswi SDN Sondariah Kumpulkan Wadah MBG Berjalan Tanpa Alas Kaki, Siswa : Disuruh Guru Kumpulkan di Kelurahan Rancanumpang

“KASUS PENGGREBEGAN, BULLYING/PERUNDUNGAN ANAK ANGGOTA TNI AL AKTIF YANG SEMPAT DI SP-3 KAN OLEH POLRES TRENGGALEK, KINI KASUSNYA DI BUKA KEMBALI OLEH POLDA JATIM”

  • By admin
  • Oktober 21, 2025
  • 5 views
“KASUS PENGGREBEGAN, BULLYING/PERUNDUNGAN ANAK ANGGOTA TNI AL AKTIF YANG SEMPAT DI SP-3 KAN OLEH POLRES TRENGGALEK, KINI KASUSNYA DI BUKA KEMBALI OLEH POLDA JATIM”

Presiden Prabowo Dorong Penegakan Hukum yang Adil dan Berpihak kepada Rakyat Kecil

  • By admin
  • Oktober 20, 2025
  • 16 views
Presiden Prabowo Dorong Penegakan Hukum yang Adil dan Berpihak kepada Rakyat Kecil

DPRD dan Pemerintah Kota Bandung Setujui Nota Kesepakatan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2026

  • By admin
  • Oktober 20, 2025
  • 15 views
DPRD dan Pemerintah Kota Bandung Setujui Nota Kesepakatan KUA dan PPAS Tahun Anggaran 2026

Detik-detik Pengakuan Mengejutkan: Khaeran Klaim Pemilik Tambang Emas Ilegal di Nagan Raya, Tantang Sebut Nama Gubernur Aceh

  • By admin
  • Oktober 20, 2025
  • 12 views
Detik-detik Pengakuan Mengejutkan: Khaeran Klaim Pemilik Tambang Emas Ilegal di Nagan Raya, Tantang Sebut Nama Gubernur Aceh

Atlet Kodam III/Siliwangi Raih Prestasi Gemilang di Ajang International Karate

  • By admin
  • Oktober 20, 2025
  • 14 views
Atlet Kodam III/Siliwangi Raih Prestasi Gemilang di Ajang International Karate