Polisi Gerak Cepat Tangani Kejadian Laka Lantas di Kabupaten Garut

REPORTASEJABAR.COM -Pada hari Sabtu tanggal 25 Januari 2025, sekitar Pukul 13.00 Wib telah terjadi Laka Lantas di Jalan Raya antara Tarogong – Leles tepatnya di Kp. Leweungtiis Ds. Haruman Kec. Leles Kab. Garut.

Adapun Kendaraan yang terlibat pada kecelakaan tersebut yaitu Satu (1) Kendaraan Angkot Leles dengan lima (5) Sepeda motor serta
satu (1) Kendaraan Avanza.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Jules Abraham Abast S.I.K. menjelaskan bahwa Kecelakaan terjadi saat Kendaraan Angkot Leles melaju dari arah Tarogong menuju kearah Leles sewaktu melintasi jalan menurun dan menikung, kemudian hilang kendali kekanan jalan, kemudian bertabrakan dengan 5 sepeda motor dan 1 kendaraan Avanza yang melaju dari arah yang berlawanan.

“Akibat kejadian tersebut 9 orang luka-luka serta 7 kendaraan mengalami kerusakan.” ujarnya.

“Satuan lalu lintas Polres Garut telah melakukan evakuasi terhadap sejumlah kendaraan tersebut . Sementara korban luka – luka sudah dilarikan ke rumah sakit.” ungkap Jules Abraham.

Jules Abraham mengatakan Sat Lantas Polres Garut telah melakukan penyelidikan di Tempat Kejadian Perkara (TKP). Sejumlah saksi juga masih dimintai keterangan untuk mengetahui penyebab peristiwa kecelakaan lalu lintas tersebut.

“Untuk arus lalin sudah lancar dan masyarakat dihimbau agar berhati – hati saat berkendara dan tetap mematuhi aturan berlalu lintas serta pastikan kendaraan yang digunakan selalu dalam keadaan baik” tutupnya. (Bid Humas Polda Jabar).

Red.

About Author

  • Related Posts

    Headline: Terungkap Pelaku Pembacokan Terhadap Jurnalis GMOCT Aceh adalah Centeng PT SPS 2, GMOCT Desak Polda Aceh Bertindak!

    Reportasejabar.com ‘Nagan Raya, Aceh 10 Oktober 2025 (GMOCT) – Kasus pembacokan terhadap Ridwanto, Ketua DPD GMOCT Provinsi Aceh yang berprofesi sebagai jurnalis, memasuki babak baru. Fakta mengejutkan terungkap bahwa pelaku…

    Read more

    Continue reading

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    You Missed

    Penetapan Tersangka Penganiayaan Ridwanto Dipertanyakan, Penasehat Hukum Siap Lapor Propam Polda Aceh

    • By admin
    • November 6, 2025
    • 14 views
    Penetapan Tersangka Penganiayaan Ridwanto Dipertanyakan, Penasehat Hukum Siap Lapor Propam Polda Aceh

    Kang DS Dorong Kaderisasi Ulama Berbasis Desa dan Perkuat Peran MUI dalam Pembinaan Umat

    • By admin
    • November 6, 2025
    • 12 views
    Kang DS Dorong Kaderisasi Ulama Berbasis Desa dan Perkuat Peran MUI dalam Pembinaan Umat

    Kang DS Tandatangani MOU Pemkab Bandung dan Kota Serang untuk Pasokan Cabai dan Bawang

    • By admin
    • November 6, 2025
    • 16 views
    Kang DS Tandatangani MOU Pemkab Bandung dan Kota Serang untuk Pasokan Cabai dan Bawang

    Polres Pemalang Ungkap Fakta Sebenarnya Kasus Pembacokan Anak di Danasari: Korban Terlibat Tawuran

    • By admin
    • November 6, 2025
    • 14 views
    Polres Pemalang Ungkap Fakta Sebenarnya Kasus Pembacokan Anak di Danasari: Korban Terlibat Tawuran

    Devara Naidawati, Ikon Muda Penggagas Cinta Batik Betawi di Kalangan Generasi Z

    • By admin
    • November 6, 2025
    • 15 views
    Devara Naidawati, Ikon Muda Penggagas Cinta Batik Betawi di Kalangan Generasi Z

    Soroti Kinerja PT Agrinas, Forum LSM Riau Bersatu Gelar Pra Dialog

    • By admin
    • November 6, 2025
    • 13 views
    Soroti Kinerja PT Agrinas, Forum LSM Riau Bersatu Gelar Pra Dialog